Jadwal Padat Persija Jadi Celah bagi Arema



Bonsai4D - Arema FC akan memanfaatkan jadwal padat yang dialami Persija Jakarta. Selain Liga 1, Persija juga harus berbagi waktu dengan jadwal final leg kedua Kratindaeng Piala Indonesia, Selasa (6/8/2019).

Singo Edan juga tanpa jadwal padat. Arema langsung melawat ke kandang Persija setelah menghadapi Persib pekan lalu. Laga melawan Persija dilangsungkan di SUGBK, Sabtu (3/8/2019).

Pelatih Milomir Seslija membenarkan bahwa Arema akan memanfaatkan kondisi Persija yang dalam tekanan karena juga harus fokus pada pertandingan final Piala Indonesia.

"Mereka sekarang dalam tekanan untuk final Piala Indonesia, kita harus mampu memanfaatkan ini. Tapi bermain di Jakarta tetap tidak akan mudah," ucapnya.

Milo tak memastikan apakah jadwal padat Persija akan menguntungkan Arema. Dia mencontohkan jadwal Arema yang bermain melawan Bhayangkara FC pada 26 Juli kemudian Persib Bandung pada 30 Juli tapi tetap mendapatkan hasil yang bagus.

"Kita tak pernah tahu apakah jadwal Persija akan menguntungkan bagi kita. Lihat kita sendiri sebelum lawan Persib, bermain lawan Bhayangkara tapi hasilnya tetap bagus mampu cetak 8 gol dan hanya kebobolan tiga gol," kata pelatih asal Bosnia ini.

Posting Komentar

0 Komentar